Kisah Pengalaman Akibat Nikah Muda Yang Dialami Pinkan Mambo

Kisah Pengalaman Akibat Nikah Muda Yang Dialami Pinkan Mambo

Sabtu, 19 November 2022 11:38 WIB | 2.675 Views
Memiliki pasangan yang kita dambakan merupakan suatu kebahagiaan dan tak jarang banyak pasangan yang menginginkan cepat-cepat menikah tanpa pikir panjang. Namun, perlu diketahui pernikahan merupakan suatu perjalanan yang Panjang dengan pasangan sehingga harus dipersiapkan dengan baik sebelum melangkah ke jenjang pernikahan.

Mengutip kisah perjalanan Pinkan Mambo, akhir-akhir ini ia kerap membagikan pengalaman hidupnya. Pinkan mengaku pernah menjadi simpanan seseorang, menjalani pergaulan bebas, bahkan menyesal telah menikah muda. Ia berpikir, bahwa kisah hidupnya tersebut membuatnya menyesal seumur hidup.

Diketahu dari sebuah media, bahwa pernikahan pertama Pinkan diusia 25 tahun hanya berlangsung 4 tahun. Setelah itu, Pinkan memutuskan untuk menikah yang kedua kalinya dan tanpa disangka akhirnya bercerai lagi.

Akibat dari pengalaman hidupnya tersebut, ia berpesan bahwa pernikahan itu harus di persiapkan dengan cukup matang. Menurut Pinkan, bukan hanya kebahagian saja yang ada di pernikahan, melainkan ada dimana kita harus menanggung beban dan masalah yang ada.

“Jangan kay gue, nikah kecepetan nyesel seumur hidup,” ungkap Pinkan saat live diakun media sosialnya.
“Kalau nikah itu jangan mikir bahagianya saja, tapi siap nggak nambah bebannya,” lanjut Pinkan.
 
 Berikut beberapa hal yang bisa menyebabkan penyesalan seumur hidup Ketika akan menjalani nikah muda dengan seseorang tanpa pikir panjang, yaitu :
 
  • Hanya melihat ke fisik pasangan
 
Ketika hanya meilhat pasangan dari fisik, terutama saat awal-awal bulan madu nikah muda akan terasa Bahagia sekali, namun ketika sudah melewati waktu pernikahan yang panjang kamu akan merasakan bahwa pernikahan bukan hanya soal fisik saja karena bisa saja akan bosan, melainkan banyak hal yang harus dipertimbangkan.
 
  • Tidak mengenal sifat dan karakter pasangan yang sesungguhnya
 
Ketika kita baru mengenal tanpa pikir panjang menikah dan belum sempat mengenal, kamu akan menghadapi karakter pasangan yang tak kamu duga dan jika tidak bisa saling menerima apa adanya dengan baik nantinya bisa saja berujung perceraian.
 
  • Adanya perubahan
 
Adanya perubahan sifat atau kebiasaan akibat lingkungan kehidupan baru seseorang setelah menikah juga bisa berpengaruh terjadi kesalahpahaman satu sama lain.
 
  • Tidak hanya soal diri sendiri tetapi juga adanya peran pasangan di kehidupan pernikahan
 
Setelah menikah, kita dituntut untuk saling memahami satu sama lain dan saling bekerja sama. Jika, masih mengandalkan egois diri masing-masing nantinya akan terjadi perpecahan dalam rumah tangga.
 
  • Kehilangan banyak teman
 
Setelah menikah, tentunya kamu juga dituntut untuk lebih mementingkan urusan kehidupan keluarga dari pada dengan teman masa muda. Tentunya harus merelakan kehidupan yang sama saat masih muda seperti nongkrong dengan teman, jalan-jalan dan lainnya.
 
  • Kehilangan kesempatan pengalaman hidup diusia muda.
Tentunya kehidupan nikah muda, menuntut kamu harus merelakan peluang kesempatan luar biasa diusia muda karena diharuskan lebih mementingkan kehidupan pernikahan.

 




Berikan Komentar Via Facebook

Blogs Lainnya